Pembinaan Kolektif tahap III peserta MTQ Provinsi Jawa Timur

 Pembukaan resmi pembinaan dibuka langsung oleh KH. Abdul Hamid, SH., M.Si Ketua III LPTQ Jatim.

Dalam sambutannya Qari’ yang pernah juara Tilawah Tingkat Internasional tersebut menyampaikan harapan pemerintah Provinsi Jawa Timur dalam event MTQ Nasional tahun ini.

“Pemerintah Provinsi Jawa Timur berharap agar Kafilah MTQ Jawa Timur tahun 2020 ini bisa tampil maksimal sehingga bisa membawa harus Provinsi Jatim di Tingkat Nasional.” tuturnya



Oleh karena itu, beliau mengajak kepada semua dewan pembina, peserta dan panitia untuk melaksanakan tugas dan amanah masing-masing dengan penuh tanggung jawab dan didasari dengan keikhlasan. Pembinaan ini diharapkan akan dicatat sebagai amal ibadah.

“Semoga upaya ini dicatat sebagai bukti kecintaan kita kepada Al-Qur’an dan akhirnya kita semua akan mendapatkan syafaat Al-Qur’an di hari kiamat kelak.” tuturnya

“Kita ini sama-sama memikul amanah. Mari amanah ini kita emban kita laksanakan dengan penuh tanggungjawab dan usaha yang maksimal” tegasnya

“Goalnya adalah Kafilah MTQ Jawa Timur bisa tampil di MTQ Nasional dengan maksimal. Kafilah Jatim bisa menjadi kafilah yang terbaik.” pungkasnya